--> Seputar HP Xiaomi Yang Mungkin Belum Diketahui Banyak Orang(Part1)
Home Handphone Xiaomi / Smartphone

trik xiaomi

SeniKoding.com - Kali ini Saya akan meng share cara atau trik Seputar Handphone Xiaomi.
Sebelumnya, Handphone Merk ini dengan beragam type dari Xiaomi Redmi 1 sampai Redmi 3 dan type Note nya, dari tahun ke tahun mengalami peningkatan dalam selera masyarakat di Indonesia khususnya. Saya sendiri pun mengagumi Merk ini.
Khusus type Redmi 3 Pro nya dengan keunggulan Finger Print, Kekuatan baterai sebesar 4100 mAh, Jaringan sinyal sudah 4G, Kapasitas RAM 3G dan masih banyak lagi.

Sekarang lanjut ke pokok tutorial yaitu Seputar HP Xiaomi Yang Mungkin Belum Diketahui Banyak Orang:

1. Menjadi Pengembang Xiaomi milik sendiri


Maksudnya adalah sebagian Pengaturan Advance atau Tingkat lanjut sepenuhnya dilimpahkan kepada pemilik Smartphone.
Seperti:

- Pengaturan layar kunci (tingkat lanjut)
- Debugging (eror)
- Masukan
- Gambar
- Media
- Renderan
- Memantau
- Apl

Sebelum mendapatkan hak akses menjadi pengembang Xiaomi, biasanya di Setelan / Pengaturan, didalam Setelan Tambahan belum ada daftar Opsi Pengembang. Nah bagaimana caranya menampilkan untuk mendapatkan akses menjadi Pengembang:

- Klik Setelan/Pengaturan
- Klik Tentang ponsel
- Klik bagian Versi MIUI dengan Cepat 5x agar akses pengembang diaktifkan, kalau sudah
- Kembali ke Setelan/Pengaturan
- Pilih Setelan Tambahan
- Cari dibilah bawah Opsi Pengembang sudah muncul/aktif
- Dan Sekarang Opsi Pengembang Anda sudah aktif, Anda bebas untuk memberi akses lebih banyak.

seputar xiaomi
Opsi Pengembang Aktif

2. Mengecek Apakah OS atau Sistem Operasi Xiaomi kita Lollipop (versi 5+) atau Marshall (versi 6+)


- Buka Setelan atau Pengaturan
- Klik Tentang Ponsel (letaknya paling bawah)
- Klik dengan CEPAT tulisan Versi Android selama 5x, apa yang terjadi !!!

seputar xiaomi
Versi Android Lollipop

Akan muncul gambar seperti diatas jika Versi Android adalah Lollipop. Yang sudah hafal pasti sudah tahu kalau versi 5+ itu sudah pasti versi Lollipop, tetapi terkadang kita lupa.

3. Cek Kondisi Baterai Xiaomi

Informasi Baterai ini untuk mengetahui seputar baterai itu sendiri, apakah masih baik atau sudah rusak, Tegangan Baterai dan lain lain.
Caranya:

- Masuk ke Setelan/Pengaturan.
- Klik Tentang Ponsel.
- Klik Memori Internal dengan Cepat 5x.
- Klik Informasi Baterai.

seputar xiaomi
Informasi Baterai

Seperti ini lah Informasi Baterai pada Xiaomi.

4. Test Tools Device atau Testing Alat Perangkat Xiaomi

Bagian ini digunakan untuk mengetes atau mengecek setiap item tool/perangkat,
seperti: Key, Backlight, Touchpal, TFlash, Bluetooth, SIM Card, Vibration dan masih banyak lagi.
Caranya:

- Masuk ke Setelan atau pengaturan.
- Klik Tentang Ponsel.
- Klik dengan Cepat bagian Versi Kernel 5x.
- Muncul opsi testing, bisa Automatic atau Manual Single Item Test.

seputar xiaomi
Gambar Single Item Testing

Diatas adalam gambar Test dengan single item. Tes satu per satu masing masing bagian yang ingin di tes.

Artikel ini dikhususkan pada spartphone Xiaomi Redmi 3 Pro, Saya sendiri belum mencoba pada perangkat type lain apakah ada kesamaan dalam meng aksesnya atau tidak.

Semoga artikel tentang Seputar HP Xiaomi Yang Mungkin Belum Diketahui Banyak Orang(Part1) bermanfaat.
Dan nantikan Trik trik menarik seputar Cara Xiaomi yang lainnya :).

- Salam -

Baca juga :


6 komentar

  1. Walah...baru tahu saya kalau hp android gak ada memang opsi developernya. cuman ngeklik 5 kali di hp Xiaomi langsung muncul gitu? dan bisa ngecek kondisi batrei segala?

    Saya saat ini makenya hp merk lain mas, apa cara utk unlock tool developer dan cek kondisi batrei aman untuk dilakukan hal yang sama?

    Terima kasih. Ditunggu loh balasannya.

    BalasHapus
  2. betul mas hanya klik cepat kaya post diatas, opsi pengembang sdh muncul, tapi itu buat xiaomi type redmi 3 pro nya mas, untuk type dan merk hp lain blm dicoba mas ade.. :)

    BalasHapus
  3. seputar hape xiaomi banyak dicari nih

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Xiaomi lumayan menarik masyarakat Indonesia gan..

      Hapus
  4. Hp saya xiomi redmi note 2, tak cobak praktekkan dulu

    BalasHapus

Dilarang SPAM Komentar!

to Top